Wednesday, 24 April 2013

Dalam menjalankan amaliyah itu tak beda dengan menanam buah, ku contohkan buah mangga, kau ingin cepat memetik buahnya, maka kau harus merawat, menyiraminya dengan rajin, merabuknya, mencangkuli tanahnya, sebelum buah itu berbuah sekali, maka kau harus terus merawatnya, sampai mangga itu berbuah sekali, sebelum kau mendapatkan buah pertama, maka tidak ada buah kedua, tapi sekali kau dapatkan buah maka selalu mangga itu akan berbuah, kau rawat atau tak kau rawat, jika sehari saja mau berbuah lalu kau pangkas semua dahannya, maka juga tak akan berbuah, kau harus menunggu trubus dahan lagi, dan saat nanti berbuah entah kapan,
Jika kau ingin berbuah cepat dan dengan buah yang manis dan bagus, harus kau rawat dengan extra, kau pupuk dengan pupuk pilihan, kau rawat dengan penuh cinta dan perasaan, amal itu umpama bayi kecilmu, yang nanti akan mengharumkan namamu, mengangkatmu dalam kemulyaan di sisi Allah....dan yang akan merawatmu dan menjagamu siang dan malam ..... yang di dalamnya Allah serahkan malaikat malaikat sebagai pekerjanya.....

No comments:

Post a Comment