Wednesday 12 September 2012

NYERI HAID, REDAKAN DENGAN TIPS INI !


Menstruasi memicu perubahan hormon yang memengaruhi kerja tubuh dan emosi.


Seringkali, peluruhan sel telur disertai rasa sakit yang berpotensi mengganggu aktivitas sehari-hari.


Beberapa perempuan menganggap menstruasi sebagai periode yang menyiksa. Lantas, bagaimana cara meredakan rasa nyeri tersebut?


Berikut penjelasannya:


Kompres Air Panas
Tuang air panas ke dalam botol kaca, lalu lapisi botol tersebut dengan kain atau handuk. Gulung atau pijatlah perut yang terasa nyeri dengan botol tersebut hingga dingin. Cara lain, Anda juga bisa mandi dengan air hangat untuk mengurangi rasa sakit akibat haid.



Meringkuk atau Jongkok
Pernahkan Anda melihat posisi janin dalam rahim? Mereka meletakkan tangannya dekat wajahnya sambil berjongkok. Posisi ini relatif efejtif untuk mengurangi rasa sakit saat haid, karena dapat membantu otot-otot perut Anda menjadi relaks, sehingga rasa nyeri pun berkurang.



Konsumsi Makanan Sehat
Selama menstruasi, asupan makanan yang kaya akan zinc, kalsium, dan vitamin B dapat membantu meringankan kram dan perut kembung. Jangan lupa untuk menambahkan biji-bijian, buah dan sayuran.



Bergerak
Nyeri haid membuat kebanyakan perempuan jadi malas, kecuali bila rasa sakitnya tak tertahankan. Padahal saat haid, justru dianjurkan untuk tetap beraktivitas, bahkan melakukan latihan ringan. Kegiatan ini dianjurkan karena dapat membuat otot-otot lebih relaks. Selain itu, latihan juga membantu otak melepaskan endorfin, hormon yang dapat memberi efek bahagia. Hormon ini juga dapat meredakan rasa nyeri saat haid.



Aromaterapi
Aromaterapi diketahui dapat memberi efek menenangkan. Anda dapat menyalakan lilin beraroma atau meneteskan beberapa tetes minyak aromaterapi dalam bak mandi. Dengan cara tersebut tubuh dan pikiran Anda akan lebih relaks sehingga rasa sakit akibat haid pun bisa terasa berkurang.



Obat Penghilang Rasa Sakit
Ini menjadi solusi terakhir bila rasa sakit akibat haid sudah tak tertahankan. Mengonsumsi obat yang mengandung parasetamol atau ibuprofen yang diresepkan untuk meredakan rasa sakit akibat haid. Namun jika tingkat rasa nyeri cukup serius, sebaiknya Anda berkonsultasi ke dokter.


No comments:

Post a Comment