Monday 8 April 2013

Ketika Allah swt berkehendak menyampaikan wahyu-Nya kepada Nabi Muhammad saw, Dia menggerakkan hamba-Nya itu supaya berkhalwat menyepi di Gua HiraĆ¢. Kepergian beliau ke Gua HiraĆ¢ adalah karena Atraksi Rahmani atau Petunjuk Ghaib yang datang langsung dari Allah Yang Maha Tinggi. Petunjuk Ghaib mempersiapkan Nabi Muhammad saw Ketika beliau sudah siap barulah wahyu diturunkan.
Seseorang yang akan menerima urusan Tuhan akan dipersiapkan oleh Tuhan menurut kebijaksanaan-Nya. Seseorang yang akan menerima jazbah dipersiapkan terlebih dahulu. Ada orang yang diseret ke jalan bersuluk. Meskipun mereka memasuki suluk di dalam kesadaran namun pada hakikatnya mereka ditarik oleh Petunjuk Ghaib. Petunjuk Ghaib bertindak ke atas mereka, yang pada lahirnya tampak sebagai bimbingan guru mereka. Kehadiran guru yang arif memudahkan murid memahami petunjuk-petunjuk sampai kepada mereka dari alam gaib.

jadi seandainya Allah menghendaki seseorang untuk menerima curahan ilmu dan ilham, maka Allah akan mempersiapkan orang tersebut dengan persiapan yang sudah terprogram oleh Allah secara sadar atau tak sadar akan di jalankan oleh orang tersebut, di ketahui dan di sadari pengaturan program yang Allah terapkan itu biasanya baru di sadari setelah seseorang itu melewati proses dan mulai mendapatkan buah dari buah tanaman yang di tanam, baiasanya kadang seseorang ketika mulai dalam pembentukan biasanya cenderung dalam kebingungan karena tak tau akan di bawa oleh Allah kemana, apalagi kalau orang itu sangat awam sekali terhadap masalah ubudiyah.

No comments:

Post a Comment