Mobil penerus mobil cepat
Bugatti Veyron
yakni Bugatti 16C Galibier
pertama kali muncul
konsepnya di 2009 lalu.
Detil terbaru mengenai mobil super itu pun muncul.
CEO Bugatti Wolfgang Durheimer dalam wawancara dengan Car&Driver menuturkan mobil ini akan memiliki kekuatan super dahsyat.
Mobil 4 pintu, 4 penumpang akan memiliki kekuatan yang tidak kalah dengan saudaranya Veyron.
Durheimer menuturkan kalau Galibier akan memiliki tenaga di atas 1.000 kuda dengan kecepatan maksimal 378 km/jam berkat mesin twin-turbocharged 8.0-liter W16 flex-fuel.
Semua tenaga ini akan disalurkan ke belakang mobil lewat 8 knalpot titanium, ya betul 8 knalpot.
"Galibier akan menjadi yang tercepat di pasaran," ujar Durheimer.
Meski belum ada kepastian kapan Bugatti akan memproduksi mobil ini, diperkirakan tahun 2015 akan menjadi tahun peluncuran Galibier
No comments:
Post a Comment